Pelatihan Cluster Kuliner-Peningkatan Ekonomi Pengembangan Produk dan Pengemasan Olahan Daging Ikan Kelurahan Rejowinangun

(10/3)REJOWINANGUN. Dalam rangka peningkatan kualitas sumber daya manusia dalam peningkatan daya saing cluster kuliner di Kelurahan Rejowinangun, Kelurahan Rejowinangun menyelenggarakan Pelatihan Cluster Kuliner-Peningkatan Ekonomi Pengembangan Produk dan Pengemasan Olahan Daging Ikan Kelurahan Rejowinangun yang diikuti oleh anggota Cluster Kuliner dan warga yang berminat pengembangan produk kuliner.

Kegiatan ini dibuka oleh Bapak Mantri Pamong Praja Kemantren Kotagede, Bapak Rajwan taufiq, SIP, M.Si yang menyatakan vbahwa kegiatan pemberdayaan di Kelurahan Rejowinangun melalui Cluster Kuliner ini untuk semakin ditingkatkan, oleh karena itu melalui pelatihan ini kiranya dapat meningkatkan motivasi, inovasi dan kreativitas produk yang tujuannya untuk dapat meningkatkan pengembangan ekonomi dan kesejahteraan warga. 

Pelatihan ini diselenggarakan selama tiga hari dari tanggal 8 Maret 2021 sampai dengan 10 Maret 2021 dengan instruktur dari anggota TP PKK Kota Yogyakarta dan praktisi bidang kuliner.

Pelatihan ini ditutup oleh Ibu Lurah Dyah Murniwarini, A.Md, Lurah Rejowinangun dengan ucapan syukur bersama-sama dengan peserta pelatihan.

REJOWINANGUN !!! REJO-MAKMUR-JAYA.!!!  KOTAGEDE!!! BUMI MATARAM !!! YOGYAKARTA !!! ISTIMEWA !!! 

INDONESIA !!! JAYA !!!